Lama Menghilang Pasca Terseret Kasus Putra Siregar, Chandrika Chika Akhirnya Beri Klarifikasi Soal Isu Dirinya Didepak dari RANS Entertainment
taufik mou
Agustus 17, 2022
0
Semenjak terseret kasus penganiayaan yang dilakukan Putra Siregar dan Rico Valentino, popularitas Chandrika Chika kini tampaknya menurun drastis.
Ya, setelah disebut-sebut menjadi biang kerok pertengkaran antara Putra Siregar-Rico Valentino versus Nur Alamsyah, ia tak lagi muncul di berbagai acara atau kanal YouTube para selebriti.
Hal ini pun memunculkan dugaan ia telah didepak dari RANS Entertainment, manajemen artis milik Raffi Ahmad.
Apalagi seperti dilansir dari artikel Grid.ID sebelumnya pada Rabu (17/8/2022), Raffi Ahmad tampak enggan mengomentari kasus yang turut menyeret nama Chika.
Ayah Rafathar ini pun memberikan pernyataan bahwa dirinya tidak tahu menahu tentang kasus yang menyeret nama Chika.
"Aku kurang tahu," jawab Raffi.
Ia hanya meminta doa bahwa masalah yang menimpa Chika segera selesai.
"Kalau itu mah ada masalah, didoain aja semua masalah cepet selesai," lanjutnya.
Ketika disinggung tentang sikap manajemen RANS Entertainment terhadap masalah ini, lagi-lagi Raffi Ahmad hanya meminta doa.
Isu ini pun akhirnya terus bergulir bak bola liar.
Tak ingin netizen terus berasumsi yang tidak-tidak tentangnya, akhirnya Chandrika Chika memberikan klarifikasi atas isu didepaknya ia dari RANS Entertainment.
"Nggak (hengkang dari RANS Entertainment)," jawab Chandrika Chika dikutip dari TribunStyle.com, Rabu (17/8/2022).
Influencer yang terkenal berkat joget Papi Chulo di TikTok ini pun menyebut bahwa hubungannya dengan Raffi Ahmad baik-baik saja.
"Hubungan masih baik-baik saja," ungkapnya.
Chika sendiri mengaku tak mengerti mengapa ia bisa digosipkan demikian.
"Aku nggak tahu juga (digosipkan keluar dari RANS)," imbuhnya.
Sementara itu, secara terpisah Raffi Ahmad akhirnya juga menegaskan bahwa Chika masih bernaung di RANS Entertainment.
Suami Nagita Slavina tersebut memahami bahwa anak muda seusia Chika memang rentan terkena masalah.
Ia menyebut bahwa tugasnya hanya mengingatkan, bukan menghakimi.
"Masih di manajemen gua, kadang gini, anak seumuran Chika masih muda, gua juga pernah muda," ungkap Raffi.
"Gua nggak pernah bilang men-judge dia benar apa salah, tapi ya udah lah, apa pun yang dia lewati, biar itu menjadi pembelajarannya dia dan kita sebagai manajemen kalau kebablasan kita mengingatkan," tutur Raffi Ahmad.
Meski banyak yang meminta dirinya mengeluarkan Chika dari RANS, Raffi mengaku tak bisa melakukannya lantaran masih terikat kontrak.
"Jadi meskipun banyak yang bilang keluarin dia, gua bilang kita lewatin aja dulu."
"Semuanya ini kan by contract. Jadi nanti kan kalau kontraknya udah habis, kita bicarain lagi," terang ayah Rafathar ini.
Tidak ada komentar