Select Menu
» »Unlabelled » Meninggal Dunia Usai Idap Kanker, Inilah Profil Clerence Chyntia, Istri Drummer Noah


taufik mou Oktober 19, 2022 0


Clerence Chyntia, istri Rio Alief drummer band Noah meninggal dunia karena mengidap penyakit kanker.

Clerence Chyntia mengembuskan napas terakhir usai dirawat di rumah sakit.

Dikutip Grid.ID dari TribunJambi.com pada Selasa (18/10/2022), Clerence Chyntia diketahui meninggal pada Selasa (18/10/2022) pagi hari.

Kabar meninggalnya Clerence diungkap oleh sang ayah mertua, Alfian Malaka.

Melalui akun Instagram pribadinya, Alfian mengabarkan jika sang menantu telah berpulang.

"Innalillahi wainnailaihi rojiun..Telah berpulang ke Rahmatullah, Menantu kami tercinta Clerence Cyntia ( Istri Rio Alief ) Meninggal hari ini tanggal 18 Oktober 2022 pada waktu sebelum Subuh di RSCM Jakarta," ujarnya.

"Dimakamkan di Jakarta hari ini," lanjutnya.

Kabar meninggalnya istri Rio Alief itu pun mengejutkan banyak pihak.

Pasalnya, Clerence sebelumnya tidak pernah dikabarkan sakit.

Lalu, siapa Clerence Chyntia sebenarnya ya?

Nah, dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Selasa (18/10/2022), Clerence Chyntia sendiri merupakan seorang publik figur.

Ya, berbeda dengan sang suami yang menggeluti dunia musik, mendiang merupakan aktris peran.

Clerence kerap muncul di FTV Tanah Air.

Dirinya diketahui lahir pada 18 Juni 1994.

Ya, ia tutup usia di umur 28 tahun.

Clerence memulai kariernya sejak kecil, yakni saat berusia 4 tahun.

Namun, ia memutuskan untuk fokus bersekolah terlebih dahulu.

Baru setelah duduk di bangku kuliah semester 6, Clerence kembali aktif di dunia hiburan Tanah Air.

Sejak 2016, ia mulai aktif berperan di beberapa FTV.

Ia diketahui menikah dengan Rio pada November 2020 lalu.

Sebelumnya, ia telah menggelar lamaran dengan Rio pada Juni 2020.

Kemudian, pada tahun 2021, resepsi pernikahan keduanya pun baru digelar.

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar

Leave a Reply